Raddy Avramovic Calon Pelatih Filipina

Written By Unknown on Minggu, 19 Januari 2014 | 17.29

Filipina tertarik menggunakan jasa pelatih tiga kali juara AFF Suzuki Cup, Raddy Avramovic.


GOALOLEH   AGUNG HARSYA     Ikuti @agungharsya di twitter

Mantan pelatih timnas Singapura, Raddy Avramovic, termasuk di antara kandidat pelatih baru timnas Filipina, demikian ungkap Inquirer.

Filipina tidak melanjutkan kerja sama dengan pelatih asal Jerman, Hans Michael Weiss, setelah tiga tahun masa kontrak. Pekan lalu manajer timnas Dan Palami menyebutkan ada enam nama kandidat yang sedang dipertimbangkan tanpa memberikan perincian. Salah satunya diduga kuat adalah Avramovic.

"Mereka [para kandidat] adalah figur berpengalaman dan kebanyakan pernah merasakan level kompetisi yang tinggi," tukas Palami.

Tidak heran jika Avramovic menjadi salah satu nama yang diinginkan Filipina. Selama sembilan tahun kiprahnya menangani Singapura, pelatih Serbia 64 tahun itu mengoleksi tiga gelar Kejuaraan AFF atau AFF Suzuki Cup. Terakhir Singapura dibawa berjaya dua tahun lalu dengan mengalahkan Thailand di final.

Pengalaman tersebut tentu menjadi bobot penting bagi penilaian kapasitas Avramovic. Sepakbola Asia Tenggara sudah sangat dikenalinya. Namun, masih ditunggu sikap Avramovic karena dia pernah mengatakan ingin hiatus sejenak dari hiruk pikuk dunia sepakbola setelah menangani Singapura. Akhir tahun lalu Avramovic pernah dikaitkan dengan rumor melatih klub Thailand, yaitu Chonburi FC atau BEC Tero Sasana.



Anda sedang membaca artikel tentang

Raddy Avramovic Calon Pelatih Filipina

Dengan url

http://bolanasionalitas.blogspot.com/2014/01/raddy-avramovic-calon-pelatih-filipina.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Raddy Avramovic Calon Pelatih Filipina

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Raddy Avramovic Calon Pelatih Filipina

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger