HT: Persijap Jepara 1-2 Semen Padang

Written By Unknown on Sabtu, 12 April 2014 | 17.29


GOALOLEH    MUHAMAD RAIS ADNAN     Ikuti di twitter

Semen Padang menunjukkan dominasinya saat melawan Persijap Jepara dalam lanjutan wilayah barat Indonesia Super League (ISL) 2014 di Stadion Gelora Bumi Kartini, Jepara, Sabtu (12/4) petang. Terbukti, pada babak pertama mereka mengungguli tim tuan rumah dengan skor 2-1.

Seperti diketahui, laga ini menjadi pembuka ISL 2014 usai libur lantaran pemilihan umum legislatif 2014, 9 April lalu. Semen Padang yang turun dengan kekuatan terbaiknya mencoba untuk menguasai jalannya pertandingan sejak menit awal pertandingan.

Begitu pula, dengan Persijap yang pada laga ini tidak didampingi pelatih Raja Isa, yang sedang mudik ke Malaysia. Namun, ancaman pertama datang dari tim Kabau Sirah melalui sundulan David Pagbe pada menit ke-11. Tapi, sundulan Pagbe masih bisa digagalkan kiper Persijap, Dedi Hariyanto.

Serangan demi serangan terus dilancarkan kedua tim. Hingga pada akhirnya, Hendra Adi Bayauw membuka keunggulan Semen Padang lewat golnya pada menit ke-19.

Sepuluh menit berselang, giliran Esteban Vizcarra yang memperbesar keunggulan tim tamu menjadi 2-0, melalui titik penalti.

Tertinggal dua gol, membuat tim Laskar Kalinyamat meningkatkan intensitas serangan. Beberapa peluang mereka berhasil dapatkan. Salah satunya, sundulan Sugiono pada menit ke-33. Namun sayang, sundulan tersebut masih melenceng dari gawang Semen Padang yang dikawal Fakhrurrazi.

Persijap akhirnya bisa mencetak gol pada menit ke-36 melalui eksekusi penalti Claudio Luiz Sobrinho. Sebelumnya, bek Semen Padang Saepulloh melanggar Noorhadi di kotak terlarang.

Setelah itu, kedua tim gagal menambah gol lagi hingga wasit meniupkan peluit tanda babak pertama usai. Skor 1-2 untuk Semen Padang.

Susunan pemain kedua tim:

Persijap Jepara: 5-4-1
Pelatih: Raja Isa

89 Dedi Hariyanto; 4 Evaldo Silva, 3 Sugiono, 24 Anam Sahrul, 12 Muhamad Fauzan Jamal, 27 Murwanto; 28 Cucu Hidayat, 60 Claudio Luiz Sobrinho, 17 Ahmad Noviandini, 99 Boy Jati Asmara; 9 Noorhadi

Semen Padang: 4-4-2
Pelatih: Jafri Sastra

31 Fakhrurrozi; 5 David Pagbe, 16 Saepulloh Maulana, 2 Novan Setya Sasongko, 11 Hengky Ardiles (C); 6 Yu Hyun Koo, 8 Eka Ramdani, 23 Esteban Vizcarra, 15 Hendra Adi Bayauw; 99 Airlangga Sutjipto, 17 M. Nur Iskandar


Anda sedang membaca artikel tentang

HT: Persijap Jepara 1-2 Semen Padang

Dengan url

http://bolanasionalitas.blogspot.com/2014/04/ht-persijap-jepara-1-2-semen-padang.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

HT: Persijap Jepara 1-2 Semen Padang

namun jangan lupa untuk meletakkan link

HT: Persijap Jepara 1-2 Semen Padang

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger