Ray Wilkins Pertanyakan Transfer Angel Di Maria

Written By Unknown on Senin, 25 Agustus 2014 | 17.29

Wilkins mengaku sedih dengan Manchester United yang rela membayar banyak uang hanya demi Di Maria.


GOALOLEH    ADHE MAKAYASA     Ikuti di twitter

Legenda Manchester United Ray Wilkins mengklaim bahwa besaran transfer yang tidak masuk akal untuk Angel di Maria adalah pertanda awal dari rasa putus asa kubu Setan Merah.

Seperti diketahui, Di Maria dijadwalkan akan terbang ke Manchester pada hari ini guna menuntaskan kepindahan senilai £63,9 juta dari Real Madrid, meski ada juga pihak lain yang mengatakan nilianya mencapai lebih dari £70 juta tergantung pada kesuksesan sang pemain.

Menanggapi tingkah laku yang dianggap tidak biasa dari tim seperti United, Wilkins berkata: "Angka £75 juta itu terlihat sangat banyak untuk saya," ujar Wilkins kepada Alan Brazil Sports Breakfast seperti dikutip dari talkSPORT.

"Ini cukup menyedihkan ketika sebuah klub – dan saya benci menggunakan kata mengenai Manchester United – menjadi begitu putus asa bahwa biaya transfer meningkat secara besar-besaran.

"Ini adalah salah satu kasus di mana, secara tiba-tiba, biaya transfer yang awalnya terlihat £50 juta pada hari Jumat menjadi naik setengahnya setelah itu. Jadi kami akan mengeluarkan uang sebanyak £75 juta untuk seorang pemain yang bahkan tidak bisa masuk ke dalam tim utama Real Madrid.

"Dia memang sangat bertalenta, namun saya khawatir soal uangnya. Mereka masih harus mendatangkan pemain lainnya dan itu bisa semakin mahal.

"Ini adalah tahun kedua di mana mereka tidak bekerja cukup cepat di bursa transfer."


Anda sedang membaca artikel tentang

Ray Wilkins Pertanyakan Transfer Angel Di Maria

Dengan url

http://bolanasionalitas.blogspot.com/2014/08/ray-wilkins-pertanyakan-transfer-angel.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Ray Wilkins Pertanyakan Transfer Angel Di Maria

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Ray Wilkins Pertanyakan Transfer Angel Di Maria

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger