Bayern Munich Ukir Rekor Bundesliga, Pep Guardiola Girang

Written By Unknown on Sabtu, 20 Desember 2014 | 17.29

Pelatih asal Catalan memberikan tribute kepada pemain setelah mengakhiri paruh musim 2014/15 tanpa kekalahan di Bundesliga.


GOALOLEH    DEWI AGRENIAWATI     Ikuti di twitter

Pep Guardiola merasa bangga setelah Bayern Munich memecahkan rekor poin di paruh pertama musim Bundesliga dengan membekuk Mainz, Jumat (19/12) malam. 

Juara bertahan tertinggal lebih dulu di Coface Arena, dengan Elkin Soto memecah kebuntuan di pertengahan babak pertama, tapi Bayern dengan cepat merepons melalui Bastian Schweinsteiger sebelum Arjen Robben memastikan tiga angka di menit akhir. 

Guardiola mengaku The Bavarians kesulitan di 45 menit pertama tapi dia puas dengan performa pemain usai jeda. 

"Selamat kepada Mainz, karena mereka main bagus dan kami bagus usai jeda," usai eks bos Barcelona. 

"Kami memiliki beberapa masalah di babak pertama tapi mengontrol di periode kedua. Kami senang dengan kemenangan. 

"Tapi saya benar-benar senang tentang bagaimana kami memulai musim setelah Piala Dunia dan menang banyak dalam beberapa tahun terakhir. 

"Tak peduli ke mana kami pergi, kami selalu bermain dengan passion. Tapi sekarang kami harus tetap kalem dan menyiapkan paruh kedua muim." 

Kemenangan Bayern di Mainz menempatkan mereka mencatat rekor 45 poin dari 17 putaran, dengan The Bavarians kini unggul 14 poin di atas peringkat kedua Wolfsburg. 


Anda sedang membaca artikel tentang

Bayern Munich Ukir Rekor Bundesliga, Pep Guardiola Girang

Dengan url

http://bolanasionalitas.blogspot.com/2014/12/bayern-munich-ukir-rekor-bundesliga-pep.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Bayern Munich Ukir Rekor Bundesliga, Pep Guardiola Girang

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Bayern Munich Ukir Rekor Bundesliga, Pep Guardiola Girang

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger